Berita TerkiniCipto Terkini

Kegiatan PELAKOR Ciptomulyo (Posbindu, pEnyakit LAnsia dan KOmoRbid)

Haii sobat heltiers ??

Kali ini, Petugas Puskesmas Ciptomulyo sedang mengadakan kegiatan Posbindu PTM (Pos Pembinaan Terpadu Penyakit Tidak Menular) dan Komorbid pada lansia.

Kegiatan Posbindu PTM (Pos Pembinaan Terpadu Penyakit Tidak Menular) dan Komorbid pada lansia dikemas dalam suatu wadah yang dinamakan PELAKOR (Posbindu, pEnyakit LAnsia dan KOmoRbid).

Kegiatan tersebut muncul karena banyak masyarakat yang tidak melakukan pemeriksaan secara berkala, dan anggapan dari masyarakat tidak ada gejala berarti tidak ada penyakit di dalam tubuhnya.

Tujuan dari Pelakor adalah meningkatkan peran serta masyarakat dalam pencegahan dan penemuan dini faktor risiko PTM. Sasarannya adalah kelompok masyarakat sehat, berisiko dan semua masyarakat berusia 15 tahun ke atas. Pelaksanaan Pelakor dilakukan oleh kader kesehatan yang telah ada/beberapa orang dari tiap RT di wilayah masing-masing RW, yang dilatih secara khusus, dibina atau difasilitasi untuk melakukan pemantauan faktor risiko PTM di masing-masing kelompok/organisasinya.

Kegiatan Pelakor dilaksanakan setiap minggu/hari libur untuk mempermudah masyarakat menjangkau pelayanan kesehatan.
Kegiatan tang dilakukan meliputi :
1. Wawancara, meliputi riwayat PTM pada keluarga dan diri sendiri, aktifitas fisik, merokok, konsumsi sayur & buah, potensi terjadinya cedera & kekerasan dalam rumah tangga, dll.
2. Pengukuran BB, TB, Indeks Massa Tubuh (IMT), lingkar perut, dan tekanan darah.
3. Pemeriksaan Gula Darah bagi individu usia > 15 tahun keatas.
4. Kegiatan konseling dan penyuluhan.

Salam Sehat, Bugar, Produktif, Ceria dari Puskesmas Ciptomulyo ❤️❤️❤️

About author

Articles

Puskesmas Ciptomulyo merupakan salah satu fasilitas pelayanan kesehatan tingkat pertama yang terletak di Kota Malang, lebih tepatnya di Jalan Kolonel Sugiono VIII/54. Puskesmas Ciptomulyo memiliki 4 wilayah kerja, diantaranya Kelurahan Ciptomulyo, Kelurahan Gadang, Kelurahan Kebonsari dan Kelurahan Bakalan Krajan.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *